24 February

10 Cara Mengusir Nyamuk Dengan Sabun dan Tanaman Alami

Nyamuk ternyata bisa diusir menggunakan banyak hal, salah satunya adalah mengenai cara mengusir nyamuk dengan sabun. Bukan hanya berupa obat nyamuk buatan pabrik namun bahan-bahan alami sekitar juga ampuh untuk mengusir nyamuk. Bahkan bahan alami ini tidak memiliki kandungan alergen yang berbahaya untuk tubuh.

Anda bebas untuk menggunakan tanaman ini secara langsung ataupun sekaligus menanam tanaman alami di rumah sebagai antisipasi maksimal.

Daftar Isi

Cara mengusir nyamuk dengan sabun dan tanaman alami

1. Lilin sereh

cara mengusir nyamuk dengan sabun

Bahan pertama yang bisa Anda coba adalah lilin sereh. Citronella yang terkandung di dalam bahan ini memiliki sifat anti serangga atau pembasmi segala macam serangga, salah satunya adalah nyamuk. Aroma dari lilin sereh yang segar dan sehat ini ternyata membuat nyamuk tidak nyaman berada dalam ruangan tersebut.

Lilin sereh ini merupakan bahan alami yang mudah didapatkan dengan harga yang terjangkau. Anda cukup meletakkan lilin sereh pada tempat-tempat yang menjadi sarang nyamuk untuk antisipasi yang maksimal. Bahkan untuk rumah yang banyak serangga, lilin sereh ini ampuh untuk mengusir serangga lain yang bersarang juga.

2. Bawang putih

cara mengusir nyamuk dengan sabun

Cara mengusir nyamuk dengan sabun secara alami kedua adalah bawang putih. Bumbu masak dapur yang serba guna ini juga memiliki aroma yang sangat menyengat sehingga tidak disukai oleh nyamuk. Untuk hasil yang efektif Anda bisa mengunyah bawang putih dan menelannya mentah-mentah karena aromanya bisa menyeluruh.

Namun cara ini memang tidak nyaman untuk sebagian orang terlebih karena baunya yang mengganggu. Anda bisa menggunakan alternatif seperti mengambil air rebusan dari bawang putih. Rebus saja bawang putih dengan air secukupnya kemudian Anda bisa menggunakannya sebagai semprotan anti nyamuk.

Baca Juga : 6 Cara Mengusir Nyamuk Dengan Sereh Secara Praktis dan Alami

3. Air sabun

cara mengusir nyamuk dengan sabun

Cara yang ketiga ini sangat cocok untuk Anda yang tidak menyukai aroma yang menyengat karena cukup menggunakan air sabun biasa. Cukup ambil air dan sabun kemudian aduk sampai busanya muncul dan letakkan pada piring. Lalu letakkan piring tersebut pada kerumunan nyamuk yang menyerang.

Air sabun ini tidak berfungsi untuk mengusir nyamuk namun sebagai jebakan agar nyamuk mendekat ke arahnya. Nyamuk sangat tertarik dengan busa sabun dan tidak terganggu dengan aromanya. Kemudian nyamuk akan terjatuh dan mati karena terkena air sabun.

4. Cuka apel

cara mengusir nyamuk dengan sabun

Langkah lain dari cara mengusir nyamuk dengan sabun sereh berikutnya adalah memanfaatkan cuka apel. Bahan yang satu ini banyak dimanfaatkan untuk kecantikan baik sebagai kecantikan wajah maupun diet alami. Namun ternyata ada manfaat lain yang krusial yakni sebagai pengusir nyamuk.

Cuka apel ini memiliki manfaat sebagai semprotan anti nyamuk dengan mencampurkannya menggunakan minyak sereh. Anda bisa menyemprotkan campuran ini pada gerombolan nyamuk untuk pengusiran lebih maksimal. Bahannya juga bisa disimpan dalam waktu yang lama sehingga lebih praktis.

5. Lavender

cara mengusir nyamuk dengan sabun

Bunga yang satu ini banyak terdapat pada bahan campuran obat nyamuk maupun losion anti nyamuk sehingga bukan rahasia lagi kalau lavender adalah musuh untuk nyamuk. Saat ini Anda tidak perlu repot untuk mendapatkan manfaat dari lavender ini seperti menggunakan olahan minyak alami lavender.

Minyak lavender tersebut cukup Anda oleskan saja pada tangan maupun kaki untuk anti nyamuk yang alami. Minyak ini juga memiliki fungsi lain seperti pereda iritasi, kemerah-merahan pada kulit ataupun hal lain yang menjadi penyebab alergi kulit. Bahan ini tidak memiliki efek samping apa pun saat digunakan jadi lebih aman.

6. Tumbuhan alami

cara mengusir nyamuk dengan sabun

Selain cara di atas Anda juga bisa menggunakan beberapa tanaman khusus yang mampu mencegah datangnya nyamuk secara efektif. Bukan hanya itu saja, ternyata tanaman ini juga memiliki manfaat lain untuk hiasan rumah yang estetik. Jadi Anda bisa sekaligus mendapatkan dua manfaat ketika memelihara tanaman ini.

Jenis tanaman yang bisa Anda pelihara adalah lavender, marigold, rosemary, serai, bawang putih dan juga basil. Semua jenis tanaman ini tidak membutuhkan perawatan yang sulit jadi tidak akan merepotkan Anda ketika memeliharanya.

7. Geranium

cara mengusir nyamuk dengan sabun

Bahan alami berikutnya yang bisa Anda pelihara di rumah adalah Geranium. Tumbuhan yang satu ini memiliki karakteristik yang cantik dengan warna merah yang menawan. Memiliki kandungan yang tidak disukai oleh nyamuk karena baunya yang harum semerbak ketika terkena angin.

Cara perawatan dari bunga ini juga tidak sulit karena tidak memerlukan perlakuan khusus bahkan bisa Anda letakkan pada ruangan dalam rumah. Bunga warna merah ini mampu mempercantik ruangan untuk hiasan bunga asli dan memiliki fungsi yang lebih pasti. Untuk peletakannya hanya perlu meletakkan beberapa batang Geranium pada vas berisikan air. Jangan lupa untuk sering mengganti air dalam vasnya.

8. Catnip

Selain bisa dengan cara mengusir nyamuk dengan sabun dan busa, nyamuk juga tidak menyukai jenis tanaman catnip. Sesuai dengan namanya, tanaman ini memang masih ada keeratannya dengan kucing. Catnip memiliki manfaat untuk membuat kucing lebih aktif ketika memiliki kontak langsung dengan tanaman ini.

Meskipun begitu ternyata catnip merupakan tanaman yang menjadi musuh nyamuk karena kandungan minyak di dalamnya yang mampu membuat nyamuk tidak betah dalam ruangan tersebut. Terdapat nepetalactone yang mampu mengusir nyamuk tanpa efek samping layaknya bahan kimia pada umumnya.

Perlu Anda tahu bahwa tanaman ini mampu tumbuh menjulang cukup tinggi, jadi selalu perhatikan perkembangannya. Anda bisa memotong batangnya ketika sudah menjulang terlalu tinggi dan mengganggu pandangan. Catnip sangat membantu Anda untuk mengusir nyamuk dengan cara efektif.

9. Lemon balm

Tanaman kesembilan adalah lemon balm. Mungkin beberapa orang masih asing dengan jenis tanaman yang satu ini namun Anda perlu tahu karena fungsinya cukup efektif untuk mengusir nyamuk. Lemon balm ini memiliki aroma yang menyengat dan mengganggu kenyamanan nyamuk.

Sama dengan catnip, daun ini memiliki pertumbuhan yang lumayan cepat baik ketinggian maupun jumlah sehingga ketika menanamnya Anda perlu memperhatikan tingkat keefisienannya sebagai pengusir nyamuk. Anda cukup menanam beberapa batang saja untuk menghalau masuknya nyamuk ke dalam rumah.

10. Serai

Bahan yang banyak digunakan untuk jamu maupun bumbu masakan ini juga merupakan musuh bebuyutan bagi nyamuk. Banyak terdapat pada minyak pengusir nyamuk maupun lotion anti nyamuk ternyata Anda bisa memakai tanaman aslinya untuk mengusir nyamuk secara efektif.

Manfaatkan pekarangan rumah maupun samping rumah untuk menanam serai beberapa buah saja sebagai antisipasi datangnya nyamuk ke dalam rumah. Tanaman serai ini tidak cocok hidup di dalam pot jadi Anda wajib membiarkannya berada pada tanah secara bebas.

Lebih disarankan untuk menanam serai ini tepat di bawah jendela agar lebih mudah menahan nyamuknya. Aroma dari serai ini juga tidak akan mengganggu penciuman Anda bahkan juga bisa menyerap aroma tidak sedap yang ada di sekitar wilayah tersebut.

Itulah beberapa hal mengenai cara mengusir nyamuk dengan sabun dan tanaman alami yang efektif. Dan Selengkapnya mengenai Cara Mengusir Nyamuk yang Terbukti Paling Ampuh. Jika Anda tetap merasa belum bisa usir nyamuk sendiri, andalkan jasa pengusir hama terpercaya Bintoro Pest.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This field is required.

This field is required.